KOTA BOGOR – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Tim Raimas (Raider Motoris Samapta) Polresta Bogor Kota secara konsisten melaksanakan patroli malam di berbagai wilayah rawan gangguan keamanan di Kota Bogor.
Kegiatan patroli ini menjadi agenda rutin yang dilaksanakan setiap malam guna mencegah tindak kejahatan jalanan, aksi geng motor, balap liar, hingga peredaran minuman keras. Salah satu contoh terbaru, Raimas Polresta Bogor Kota bergerak cepat menindaklanjuti aduan warga terkait sekelompok pemuda yang nongkrong hingga subuh sambil mengonsumsi minuman keras di kawasan Ciheleut.
Setibanya di lokasi, petugas langsung memberikan teguran, memerintahkan pemuda untuk membuang minuman keras tersebut, serta membubarkan kerumunan demi menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi warga sekitar.
“Raimas hadir sebagai garda terdepan dalam patroli malam untuk menjaga keamanan di Kota Bogor. Kami akan terus merespons cepat setiap laporan dari masyarakat,” ungkap personel Raimas di lapangan.
Polresta Bogor Kota mengajak seluruh masyarakat untuk terus bersinergi dengan aparat kepolisian dalam menjaga keamanan lingkungan. Laporkan segera jika menemukan aktivitas yang mencurigakan atau meresahkan.
