
KOTA BOGOR – Menindaklanjuti laporan masyarakat terkait adanya aksi tawuran di kawasan Rawataman, Kelurahan Mekarwangi, Polresta Bogor Kota dengan sigap langsung menuju lokasi kejadian, Minggu (13/07/2025).
Tim patroli yang tiba di lokasi berhasil mengamankan satu orang pelaku tawuran. Selain itu, petugas juga menyita satu buah senjata tajam berupa golok yang diduga digunakan dalam aksi tersebut.
Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Eko Prasetyo menjelaskan bahwa penindakan cepat ini merupakan bagian dari komitmen kepolisian dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di wilayah Kota Bogor.
“Kami tidak akan mentolerir segala bentuk aksi kekerasan jalanan. Pelaku tawuran akan kami tindak tegas sesuai hukum yang berlaku,” tegasnya.
Polresta Bogor Kota mengapresiasi peran serta masyarakat yang cepat melaporkan kejadian tersebut, dan mengimbau agar terus menjalin komunikasi aktif dengan kepolisian jika melihat potensi gangguan keamanan di lingkungannya.
Langkah hukum lebih lanjut terhadap pelaku saat ini tengah diproses oleh pihak berwajib.